Jarum Jam Berputar ke Kanan? – Mengapa?

Pada zaman modern ini kita tak bisa lepas dengan benda yang dinamakan jam. Jam merupakan sebuah alat yang digunakan sebagai penunjuk waktu. Selain sebagai alat penunjuk waktu, jam juga dipakai sebagai aksesoris untuk pria maupun wanita. Jam dibedakan menjadi dua yakni jam analog dan jam digital. Jam analog merupakan yang menunjukkan waktu dengan menggunakan jarum detik, menit, dan jam, sedangkan jam digital menunjukkan waktu dalam jam dan menit dengan tampilan elektronik.

Pernahkah kalian berpikir mengapa jarum jam analog berputar ke kanan? bukan ke kiri? Berikut pembahasannya.

Pada zaman dahulu, manusia menggunakan jam matahari dengan pemanfaatan bayangan dari tongkat sebagai penunjuk waktu. Jam matahari merupakan jam tertua yang digunakan selama peradaban manusia yang digunakan sejak 2.000 SM sampai jam mesin dibuat pada abad 17 sebagai cara yang tepat untuk mengetahui waktu. Belahan bumi utara merupakan belahan bumi dimana awal peradaban manusia dimulai. Disana matahari terbit dari arah timur kemudian berputar ke selatan dan terbenam di barat. Dengan adanya perputaran ini, bayangan dari tongkat akan terlihat berputar ke arah kanan sehingga dalam pembuatan jam analog mengikuti perputaran matahari di bagian bumi utara. Jika peradaban manusia dimulai di belahan bumi selatan, maka perputaran matahari akan dari timur, utara, dan terbenam di barat sehingga bayangan pada tongkat akan terlihat bergerak ke arah kiri.

Demikian alasan kenapa jarum jam analog berputar ke arah kanan dan buka ke kiri. Dengan adanya jam yang sudah memadai, marilah kita tepat waktu dan menghargai waktu.

Source:
http://nationalgeographic.co.id/berita/2015/12/mengapa-jarum-jam-berputar-ke-arah-kanan

Advertisements Share this:
Like this:Like Loading... Related